Bangun Kembali SDN Monton Buak Lombok
terkumpul dari target Rp 120.000.000
Akibat gempa bermagnitudo 5,7 SR yang terjadi pada tanggal 6 Desember 2018, disertai hujan lebat mengakibatkan 3 bangunan kelas di SDN Monton Buak Lombok Tengah runtuh dan 3 bangunan kelas lainnya rusak berat.
Kondisi ini menyebabkan aktivitas belajar mengajar di sekolah tersebut terganggu. SD yang berada di Jl. Kopang-Bakan, Montong Buak, Desa Darmaji, Kopang, Lombok Tengah, mempunyai 153 orang siswa dan 17 pegawai, terdiri dari kepala sekolah, guru dan staf.
Bapak H Jidan, A. M.Pd, selaku kepala sekolah mengungkapkan kesedihannya atas peristiwa yang terjadi. “Sedih sekali ketika melihat siswa belajar dengan kondisi yang memprihatinkan di tengah sisa-sisa reruntuhan. Semoga kesedihan ini bisa cepat berakhir”, ujarnya.
Melihat kondisi bangunan yang juga sudah tua, kepala sekolah dan guru pun tidak memaksakan belajar di dalam ruang kelas. Saat ini para siswa belajar di luar ruang kelas yang rusak berat, karena takut terjadi gempa susulan.
Karena kegiatan belajar mengajar harus tetap berjalan, sebelum adanya bantuan untuk membangun sekolah secara utuh kembali, SDN Monton Buak Lombok membutuhkan bantuan untuk membangun sekolah darurat.
Rencananya pihak sekolah akan membangun beberapa shelter sebagai ruang kelas sementara untuk para murid belajar. Namun sayangnya untuk membangun sekolah darurat pun mereka belum tahu harus mencari dana kemana.
Mari sahabat bantu bangun kembali SDN Monton Buak Lombok Tengah, bantuan sahabat akan sangat membantu mereka. Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia, bersama Sharing Happiness!!!
Bangun Kembali SDN Monton Buak Lombok
terkumpul dari target Rp 120.000.000