
Patah Tulang, Tukang Rongsok Di Tabrak
terkumpul dari target Rp 30.000.000
Abah Maman terpaksa harus menerima merasakan derita yang begitu menyiksa, hidupnya terhantam oleh kejadian tragis merenggut semua harapan-harapan hidupnya.
Sebelum kejadian, setiap hari Bah Maman (66 tahun) pergi mencari rongsokan di sekitar lingkungan rumahnya. Tak terbayang sebelumnya bahwa itu menjadi hari terakhir ia mencari rongsok, tubuhnya terhantam kendaraan roda empat dengan keras.
Abah Maman yang kesakitan, tulangnya geser dan luka nya besar. Walaupun pelaku membawa ke RS tapi ia tak tanggung jawab atas semua biaya yang perlu di tanggung.
Dulu sebelum tertabrak, Bah Maman punya sampingan selain mencari rongsok yaitu “ngasag”. Ngumpulin butiran sisa-sisa padi selepas masa panen, dan jika terkumpul sisa-sisa padi nya digiling untuk menjadi beras dan dijual ke tetangga.
Semenjak tertabrak, Bah Maman hanya bisa terbaring tak berdaya. Ia tinggal bersama istrinya, dengan penuh tekad, mengambil alih pekerjaan Abah Maman sebagai pencari rongsok dan “ngasag”. Dengan tubuh yang ringkih menjelajahi jalanan setiap harinya.
Tubuhnya yang sangat sudah ringkih itu sangat sering kelelahan, ia tak kuat memikul beban berat setiap hari. Tapi untuk bisa makan, Istri Bah Maman harus kuat dan tangguh. Tak lupa setiap harinya mengucapkan doa yang penuh harapan agar ada keajaiban yang membuat kehidupannya lebih baik.
Melalui campaign Semua Berhak Nyaman, Ayo Kita Peduli #BERDAMPAKBERDAYA mengajak kita semua berpartisipasi untuk membantu kelompok miskin perkotaan atau urban poor. Dengan menebarkan kebaikan dan empati, kita semua telah berpartisipasi dalam gerakan aksi kebaikan untuk membantu menyelesaikan kemiskinan.
Kalian dapat berpartisipasi dalam gerakan ini dengan menyebarkan campaign dan berdonasi dengan cara:
- Klik “DONASI SEKARANG”;
- Masukkan nominal donasinya;
- Pilih metode pembayaran;
- Dapatkan laporan via e-mail.
Beberapa informasi:
*Ayo Kita Peduli merupakan NGOs yang berdiri sejak 2023 dan berada di bawah naungan Ayo Berdampak Berdaya. Dengan tagline #BerdampakBerdaya kami berfokus pada masalah kemiskinan kelas sosial rentan perkotaan dan pedesaan melalui berbagai program dan campaign pemberdayaan untuk upaya peningkatan kesejahteraan.
Contact and More Information:
Instagram: @ayokita.peduli
WhatsApp: +62 821-2908-8174
Email: ayoberdampakberdaya.id@gmail.com
*Page ini merupakan page Campaign Utama dan memilki turunan page Fundraiser sebagai medium penyebaran informasi dan penggalangan dana untuk para penerima manfaat.
*Dalam membantu penyebaran informasi terkait program ini dan program turunannya dalam fitur "Fundraiser", kami melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak mulai dari Media Partner, Organisasi, serta Publik Figur agar informasi mengenai program ini dapat tersebar luas dan menjangkau sebanyak-banyaknya orang untuk berkontribusi bersama.
*Dana yang terkumpul akan digunakan untuk memberikan Paket Hadiah Sembako, Bantuan Modal Usaha Penerima Manfaat, dan Bantuan Lainnya kepada para penerima manfaat yang membutuhkan. Selain itu hasil donasi juga akan disalurkan untuk penerima manfaat lainnya berdasarkan analisa kebutuhan pihak Yayasan.
Patah Tulang, Tukang Rongsok Di Tabrak
terkumpul dari target Rp 30.000.000